Kemenag Aceh Singkil Sambut Kepulangan Personel Paskibra HUT RI Ke-73 di Istana Negara
Aceh Singkil | Senin, 27 Agustus 2018

SERAMBINEWS.COM, SINGKIL - Keluarga besar Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Aceh Singkil, menggelar acara penyambutan Nur Hikmah Ramadhani, personel Paskibra HUT ke-73 RI di Istana Negara, 17 Agustus 2018.
Penyambutan dilakukan di kantor Kemenag setempat di Pulau Sarok, Singkil, Sabtu (25/8/2018).
Nur Hikmah merupakan siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Singkil.
Ia terpilih mewakili Aceh menjadi petugas pengibar bendera pada 17 Agustus 2018 di Istana Negara.
Penyambutan dipimpin Kepala Subbag Tata Usaha Kemenag Aceh Singkil, Suhardiman.
"Kami sangat bangga dan senang atas prestasi yang diraih Nur Hikmah Ramadhani. Dia telah mengharumkan Madrasah Aliyah Negeri Singkil dan Kabupaten Aceh Singkil," kata Suhardiman.
Menurut Suhardiman MAN Singkil, sering terkena banjir. Siswa pun sering tidak sekolah. Jika memaksa sekolah telapak kaki siswa acap basah.
"Namun telapak kaki yang sering basah itu sudah menginjakkan kaki di Istana Negara," ujar Suhardiman.
Sementara itu Nur Hikmah menyampaikan terimaksih kepada semua pihak yang telah memberikan dukung, sehingga dirinya mampu dipercaya sebagai persinel Paskibra di Istana Negara.
"Terimakasih kepada guru serta semua pihak, sehingga mampu mengemban tugas negara," kata Nur Hikmah.(*)